Jumat, 06 April 2012

Encapsulation pada java


Encapsulation

Encapsulation adalah pembungkusan attribut/properti (field atau variable) dan tingkah laku (method) di dalam sebuah kelas untuk menyembunyikannya dari kelas lain, sehingga kelas lain tidak dapat mengakses atribut dan method yang disembunyikan di dalam kelas yang lainnya. Di dalam sebuah class terdapat atribut dan method yang memiliki hak akses tertentu terhadap environment/lingkungan-nya, hak akses ini biasa di sebut Access Modifier.
Access Modifier terdiri dari private, protected, dan public.
  • private
    memberikan hak akses hanya kepada anggota class tersebut untuk menggunakan dan/atau mengubah nilai dari property atau method tersebut.
  • protected
    memberikan hak akses kepada anggota class nya dan anggota class hasil inheritance (penurunan sifat) dari class tersebut.
  • public
    memberikan hak akses kepada property dan method agar dapat digunakan diluar class tersebut.

contoh program encapsulation


Contoh :
public class Mamalia {
private String kaki,tempat;

protected void setKaki(String kaki){
this.kaki = kaki;
}

protected String getKaki(){
return this.kaki;
}

protected void setTempatHidup(String tempat){
this.tempat = tempat;
}

protected String getTempatHidup(){
return this.tempat;
}

public String namaKelas(){
return “Kelas Mamalia”;
}
}

Dari script di atas terlihat bahwa field kaki dan tempat serta metode-metodenya terbungkus dalam sebuah kelas yaitu kelas mamalia

1 komentar:

  1. Betway Casino - Sportsbook, casino, sports - Kadang Pintar
    Betway Casino. We 1xbet korean are here kadangpintar in New Jersey to help ensure you enjoy choegocasino playing at the best place for the best of the best casino gaming experience.

    BalasHapus